"Bolehlah hidupkan lagi Majalah Penghiburku yg pernah berjaya dan sekalian mengenang jasa baik Suster Myriam pemrakarsa adanya majalah untuk alumni itu. Dengan demikian satu sama lain tetap terjalin dengan baik. Viva Penghiburku!" (14 Januari 2012, Bernadeta Tumir)

Saturday, March 24, 2012

TIPS AKHIR PEKAN (1)

Makanan yang dimakan manusia tidak seluruhnya dibutuhkan tubuh manusia. Tubuh manusia hanya menyerap sarinya saja. Karena itu sisa kasar bahan makan yang tidak dibutuhkan tubuh itu merupakan zat-zat tidak berguna, bahkan pada organ tubuh tertentu, menjadi racun (toxin) yang secara alamiah akan dibuang oleh tubuh manusia pada saatnya. Kapankah terjadi proses pembuangan (detoxin) zat tidak berguna itu oleh tubuh manusia?  

01. JAM 21.00-23.00
Detoxin (Pembuangan Racun) di Kelenjar Getah Bening (Antibodi). Pada saat ini anda harus rileks, senang, santai. Bila perlu dengarkan musik yang bagus. Menonton film yang indah. Jangan film horor! Hentikan semua kerja berat (fisik) dan juga kerja otak pada jam-jam ini! Apa lagi sedang berkelahi, bertengkar, saling tinju, dan lain-lain. 

02. JAM 23.00-01.00
Detoxin (Pembuangan Racun) di Hati (Lever). Proses ini hanya akan berjalan bila anda sedang tidur pulas. Celakalah mereka yang tidak bisa sedang nyenyak pada jam-jam tersebut. Mereka yang suka kerja malam, kanker mudah mendapat makan empuk di hati!

03. JAM 00.00-04.00
Sumsum tulang belakang memproduksi dan mensuplai sel-sel darah merah yang sangat dibutuhkan oleh tubuh anda. Makanya, mereka yang kurang tidur, penggalan lagu Koes Plus ini sangat tepat: “Yang terlalu banyak bergadang, mukanya pucat karena kurang darah!”

04. JAM 01.00-03.00
Detoxin (Pembuangan Racun) di Empedu. Proses ini hanya akan berjalan bila anda sedang tidur pulas tanpa mengingat satu pun mimpi-mimpi anda setelah bangun. Bila empedu anda rusak, benih penyakit tidak perlu berjuang untuk menggerogoti tubuh anda!

05. JAM 03.00-05.00
Detoxin (Pembuangan Racun) di Paru-paru. Karena itu orang yang sakit batuk akan babak belur pada jam-jam ini karena pada saat itu detoxin sampai ke saluran pernapasan. Tetapi perlu diingat, bila anda batuk pada jam-jam ini, jangan minum obat batuk karena akan menghambat proses pembuangan racun dari paru-paru.

06. JAM 05.00-07.00
Detoxin (Pembuangan Racun) di Usus Besar. Maka wajar sekali bila anda wajib melapor khusus ke kamar seribu. Tidak perlu malu! Nenek bilang: “Mereka yang pergi ke toilet pada jam-jam ini, itu tanda sehat!”

07. JAM 07.00-09.00
Penyerapan gizi dan sari pati makanan di usus kecil. Supaya sehat, dilarang pantang makan pagi!

Kiriman:
Prisco Virgo
Dili, Timor-Leste.
Koordinator Utama blogspot Penghiburku.


1 comment: